Antisipasi kejahatan 3 C, Sat Samapta Polres Sumbawa Gelar Patroli Malam Hari

    Antisipasi kejahatan 3 C, Sat Samapta Polres Sumbawa Gelar Patroli Malam Hari

    Sumbawa NTB - Bentuk upaya Polri yang selalu hadir di tengah masyarakat terus di tunjukan oleh Personel Satuan Samapta Polres Sumbawa, hal ini ditunjukan dengan giat Patroli malam hari dengan menyasar tempat rawan, obyek vital hingga pemukiman warga, Rabu (17/05/23).

    Kasat Samapta Iptu Tahir Lantu mengatakan kegiatan patroli malam dilakukan Unit Patroli Sat Samapta Polres Sumbawa guna terciptanya situasi kamtibmas tetap kondusif juga mengantisifasi tindak kriminalitas, terutama kasus C3 (Curat, Curas dan Curanmor) di wilayah Hukum Polres Sumbawa.

    "Kami memfokuskan patroli ke tempat tempat pemukiman penduduk, perkantoran, Atm dan Objek Vital lainnya tentunya bermanfaat sekali untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat pada malam hingga dini hari" ungkapnya.

    Selain itu, tambah Kasat, pihaknya senantiasa meningkatkan patroli malam terutama pada jam-jam rawan, bertujuan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat, sekaligus untuk menindak lanjuti atensi pimpinan untuk terus giatkan patroli malam. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Temukan Remaja Mabuk Miras, Patroli Samapta...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Pemilu Serentak, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 

    Ikuti Kami